Tips Asyik

Pahami Dampak Kesehatan Akibat Isi Galon Mudah Dipalsukan

Isi galon mudah dipalsukan adalah fakta. Bukan hoax. Beberapa waktu lalu, marak pemberitaan mengenai galon palsu. Praktik pembuatan air isi ulang kemasan galon merek ternama yang isinya dipalsukan, dibekuk polisi di Kota Cilegon, Banten pada Juli 2022. Meresahkan, karena kasus ini bukan pertama kalinya terjadi.

Sebagaimana dilansir liputan6.com (30/7), catatan kepolisian menunjukkan bahwa sebelumnya pun pernah terjadi penggerebekan pelaku pengoplos air minum isi ulang, antara lain: tahun 2011 di Bantul, 2016 di Kota Depok, 2017 di Tangerang Selatan, 2018 di Pandeglang dan Tangerang, 2020 di Magetan.

ilustrasi isi galon mudah dipalsukan
Truk pengangkut galon kosong – waspada isi ulang oplosan

Waspada Isi Galon Mudah Dipalsukan

Kasus pemalsuan kemasan produk semacam isi galon palsu sesungguhnya menjadi momok di negeri ini. Kreativitas demi mencari keuntungan ekonomi, acapkali digunakan oleh penipu tak bertanggung jawab.

Masih ingat kejadian pemalsuan minyak goreng kemasan beberapa bulan yang lalu? Saat harga minyak goreng melambung tinggi, ada saja aksi curang warga yang mengambil kesempatan dengan mengemas minyak goreng curah.Tujuannya, agar minyak goreng curah dapat dijual seharga minyak goreng kemasan.

Padahal, harga minyak goreng kemasan yang lebih mahal dari pada curah, sebanding dengan kualitasnya. Minyak kemasan yang asli dan bermerek telah mengikuti standar SNI dari segi isi dan proses pengemasan, serta memperoleh izin produksi dari BPOM. Sedangkan tindakan mengemas minyak goreng curah ini dilakukan tanpa ada pengawasan dari BPOM.

Selain minyak goreng, ada pula kasus pemalsuan makanan ringan kemasan, pemalsuan madu, pemalsuan obat, dan masih banyak lagi.

Miris ya.

Sebenarnya, tindak kejahatan seperti isi galon palsu maupun produk palsu lainnya, telah tersedia hukumannya. Atas perbuatannya, tersangka pemalsu dapat dijerat Pasal 62 (1) 1 Jo Pasal 8 (1) Undang-Undang No. 8/1999 tentang Perlindungan Konsumen dan atau Pasal 143 Jo Pasal 99 Undang-Undang No. 18/2012 tentang Pangan Jo Pasal 55 ayat 1 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara.

Berbagai lembaga terkait di Indonesia seperti Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) dan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) turut bersuara. BPKN telah merekomendasikan agar pemerintah, dalam hal ini Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), dapat melakukan pengawasan terhadap Air Minum Dalam Kemasan (AMDK) galon isi ulang mulai dari aspek sumber air, pengadaan, penyaluran, hingga potensi kontaminasi air. BPKN juga menyarankan agar produsen lebih ketat lagi mengemas galon isi ulang, misalnya dengan segel sekali buka. Ini diharapkan menjadi cara jitu guna menghindari praktik pemalsuan galon.

Senada dengan hal di atas, YLKI berpendapat bahwa produsen AMDK sebaiknya menerapkan perlindungan kemasan galon yang lebih aman, seperti memberikan segel tambahan atau menciptakan teknologi tutup galon yang sulit dipalsukan sehingga dapat melindungi kandungan air tetap aman dan higienis hingga sampai di tangan konsumen.

Nah, sebagai konsumen, tak ada kata lain bagi kita semua kecuali meningkatkan kewaspadaan. Kita harus lebih aware terhadap produk kemasan yang dibeli. Ini dapat dilakukan dengan cara lebih teliti melihat label kemasan, mengecek detail penampakan fisik maupun rasa, serta tidak tergiur dengan harga murah.

Galon di minimarket - waspada isi galon mudah dipalsukan
Minimarket penjual air minum kemasan galon

Saya pribadi prefer membeli air kemasan galon di minimarket terdekat, dengan pertimbangan lebih terjamin keasliannya.

Dampak Kesehatan Karena Isi Galon Mudah Dipalsukan

Secara kasat mata, tidak tampak kepalsuan air minum kemasan galon oplosan di Cilegon tempo hari. Tutup galon merek ternama tersebut dan galonnya sama persis dengan yang asli. Hanya isinya yang palsu, karena diambil dari depot air minum. Jika isi galon mudah dipalsukan seperti itu, maka konsumen diambang bahaya. Dan efeknya berhubungan langsung dengan kesehatan. Untuk itu kita perlu lebih berhati-hati lagi karena galon yang digunakan adalah galon merk terkenal yang sudah lama ada di Indonesia.

Dulu, saya cukup sering membeli galon kemasan yang beberapa kali rasa air mineralnya terasa berbeda, sehingga saya rebus lagi sebelum dikonsumsi.

Langkah saya tersebut dilakukan untuk menjaga kesehatan diri dan keluarga agar terhindar dari bahaya kesehatan akibat air minum yang kurang higienis karena adanya kontaminasi.

Kontaminasi pada isi galon yang tidak higienis dapat berupa mikroorganisme seperti cacing, bakteri, protozoa (kontaminan biologis); sedimen, mikroplastik (kontaminan fisik); ataupun logam dan zat kimia merugikan lainnya (kontaminan kimia).

Kontaminan isi galon palsu

Jadi, apa saja akibatnya jika kita mengonsumsi air minum dari galon palsu?

Maraknya kasus isi galon mudah dipalsukan ini menuntut kita sebagai konsumen untuk ekstra waspada, karena isi galon palsu tidak dapat dijamin kebersihan atau higienitasnya. Berbagai penelitian menunjukkan bahwa air yang terkontaminasi menyebabkan bermacam penyakit, bahkan kematian. Mayoritas korban akibat air yang tidak bersih itu adalah anak-anak, karena mereka masih rendah imunitasnya.

Berikut ini adalah 4 macam penyakit yang dapat ditimbulkan akibat konsumsi air minum kemasan dengan isi galon palsu yang tidak bersih.

  1. Disentri, tifus, kolera, infeksi usus
  2. Cacingan
  3. Kerusakan syaraf
  4. Kanker

Berbagai penyakit di atas terjadi akibat kehadiran mikroorganisme patogen yang mengontaminasi air galon palsu.

Penyakit akibat isi galon palsu
Ilustrasi penyakit perut (Pict : Canva)

Selain itu, beberapa penyakit akibat minum dari galon palsu juga ada yang berefek jangka panjang. Artinya, dampak penyakitnya tidak langsung tampak atau dirasakan, namun dapat muncul di masa depan.

Paparan jangka panjang semacam ini umumnya berkaitan dengan kerusakan saraf dan kanker. Misalnya, jika sumber air yang digunakan untuk galon palsu mengandung kontaminan fisik dan kimia seperti mikroplastik, radium, radon, arsenik.

Itulah dampak kesehatan yang terjadi karena isi galon mudah dipalsukan. Kita mesti lebih aware akan hal ini, agar dapat terhindar dari efek negatif yang ditimbulkan.

Tips Menghindari Pembelian Galon Palsu

Melihat fakta bahwa isi galon mudah dipalsukan, serta dampak kesehatan yang mungkin timbul akibat konsumsi air galon palsu, yuk jadi konsumen yang cerdas. Ini dapat dilakukan dengan memperhatikan beberapa hal berikut.

Pertama, kita harus waspada terhadap kenyataan di lapangan bahwa ini bukan tentang tutup galon palsu tetapi justru ada merek air minum yang dijual dengan tutup galon asli, botol galonnya pun asli, namun isi galonnya oplosan. Hal ini dapat terjadi dengan penggunaan alat untuk buka dan tutup galon tanpa cacat. Akibatnya, konsumen akan kesulitan membedakan galon yang asli dengan yang palsu, karena semua tampak asli tanpa ada kerusakan.

Stok galon - waspada air galon palsu
Stok galon di rumah
Ayo lebih aware terhadap keaslian produk

Kedua, ada produsen air minum galon yang menyarankan konsumen untuk menyamakan kode produksi yang tertera pada tutup dan label pada botol galon, serta mengecek kode tersebut di website resmi. Tapi kode tersebut umumnya sulit dibaca karena kecil atau samar. Cara ini sudah pasti ribet, mungkin hanya sebagian kecil konsumen yang bersedia melakukannya. Selain itu, dengan adanya alat buka-tutup galon tanpa merusak, penyamaan kode produksi bukan jaminan bahwa air isi galonnya asli.

Agar terhindar dari isi galon oplosan, tips di bawah ini dapat dilakukan saat membeli produk air minum kemasan galon:

  1. Pilih produk air minum dalam galon yang benar-benar tersegel tutupnya. Segel tutup galon harus dalam keadaan bersih, tertutup rapat, tidak ada kerusakan.
  2. Pilih kemasan yang terlihat jelas isinya. Fisik galon kemasan yang dibeli harus dalam keadaan bersih dan tidak bocor, air isi galon harus tampak jernih dan bersih.
  3. Setelah dibuka, cermati bau serta rasanya. Air galon asli yang aman tidak mengandung aroma apapun serta tidak ada rasa kesat maupun rasa logam.

Salam Kuliner Asyik!

KuAs

Semua tentang kuliner ada di sini!

22 komentar pada “Pahami Dampak Kesehatan Akibat Isi Galon Mudah Dipalsukan

  • Keseeel ya baca perbuatan oknum begini . Aku sendiri jadi kuatir juga mba, apa galon yg aku beli selama ini ada direkayasa ga. Walopun beli dr agen resmi, tapi kan JD curiga…

    Memang harus sangat teliti dan hati2 jadinya. . Para produsen harus mikirin tuh gimana caranya galon mereka tidak bisa direkayasa Ama orang2 ga bertanggungjawab. Mereka juga yg rugi kalo reputasinya tercoreng gara2 perbuatan oknum

    Balas
    • KuAs

      Baca komen Mb Fanny kynya esmosi bgt hihihi. Sabar sabar.. Kejadian kek gini mmg meresahkan, mana berulang terus ya. Pokoknya kita sama² lebih hati² n waspada aja yaa

      Balas
      • Memang bener harus waspada, aku jugaa dulu langganan galon brand yg sdh lama adaa lama2 kok ga enak akhirnya beralih ke brand lainn.
        Request anak anak juga sih buat ganti air galon brand tertentu

        Balas
      • Abisnyaaa, kok ya ga punya hati banget oplos minuman yg mana ini kebutuhan wajib banyak orang. Ga takut apa Yaa keluarganya sendiri ngalamin hal yg sama nantinya.

        Kemarin asistenku beli galon Ama langganan, langsung aku cek banget2 mbaaa. Amaaan sih segel dll. Tapi ya itu, jadi ada parno2nya kaan

        Balas
  • Hih ngeri. Ada aja oknum yang nelikung, mecari kesempatan dalan kesempitan. Saya biasa beli galon di agen resmi langganan atau mini market. Suka cek juga cap di kemasannya dan tutup botolnya. Dan enggan minum air galon isi ulang biasa. Walau prefer air sumur asli yang dimasak, lebih enak dan segar tapi sayang di kota besar airnya sudah kurang bagus.

    Balas
  • air minum kan kebutuhan utama agar tidak dehidrasi, kalau ini dipalsukan duh gemes banget deh rasanya. Saya memilih untuk beli di agen yang terpercaya. Info agen saya juga begitu sih, ada yang nawarin ke dia harga murah, tapi beliaunya ga mau, karena tahu itu tidak wajar sehingga curiga kalau palsu

    Balas
    • KuAs

      Wah bagus tu agennya punya prinsip gitu

      Balas
  • Perbuatan yang tidak bertanggungjawab seperti oknum curang dalam memalsukan air minum kemasan dalam galon emang harus dapat tindakan tepat terukur agar menjadi contoh bagi oknum lainnya yang mau coba-coba melakukan perbuatan-perbuatan yang merugikan masyarakat.

    Gak kebayang bila masyarakat meminum air yang terkontaminasi terutama para bayi, balita dan manula yang daya tahan tubuhnya sangat lemah

    Balas
    • KuAs

      Setuju. Semua pihak hrs berperan ya, mulai dari produsen, distributor, konsumen, termasuk pemerintah hrs punya cara tuk membuat jera pelaku pemalsuan galon

      Balas
  • Seram juga ya dengan adanya galon palsu ini, berharap minum air yang sehat dari galon asli eh malah ditipu oleh oknum dengan konsumsi air palsu yang belum tentu higienis

    Balas
    • KuAs

      Betul mba, ada aja yg diakalin di negeri konoha ini hehe..

      Balas
  • Yuni Bint Saniro

    Serem banget sih dampak dari air galon yang mudah dipalsukan ini. Secara kita kan kadang nggak terlalu awas waktu beli air galon. Kita berpikir bahwa air galon ya udah pasti bisa langsung diminum kan ya.

    Balas
    • KuAs

      Iya kak. Pokoknya yg biasanya cuek percaya aja, mulai sekarang hrs ekstra teliti n waspada ya klo beli isi galon

      Balas
  • Selalu ada saja cara orang berbisnis tidak tepat, melupakan akibatnya dan informasi yang ditulis disini sangat berarti terutama Tips Menghindari Pembelian Galon Palsunya.

    Balas
  • Kudu bisa tahu mana yang sekiranya ngga asli dan mana yang beneran produknya. Apalagi kalau sudah langganan produknya auto paham banget. Kita harus jadi konsumen cerdas dong ya

    Balas
    • KuAs

      Iya kak. Cuma buat membedakan yg palsu dgn yg asli itu begitu syulit… Saking canggihnya penipu zaman now

      Balas
  • Nur Asiyah

    Paling worry kalau masalah air galon. Soalnya pernah beli yang segel dan bermerk, ternyata pas mau diminum ada bau yang aneh gitu. Alhasil beli lagi yang baru dan harus mastiin air benar-benar jernih dan tanpa bau.

    Balas
    • KuAs

      Bener kak mending gak usah dikonsumsi klo meragukan. Tapi mungkin sebaiknya diinformasikan jg ke penjualnya, supaya dia tau ada galon yg tidak layak yg dijual di tokonya

      Balas
  • Sejauh ini aku beli isi galon ke Warung belakang kosan, tutupnya aman rapet, tp kadang suka Bocor bawahnya, apa kemungkinan ada pemalsuan isi juga ya

    Balas
    • KuAs

      Bisa iya bisa nggak kak. Tp better jgn dibeli klo kliatan bocor

      Balas
  • Serem banget ternyata kalau konsumsi isi galon yang palsu begini..
    Sampai kena kanker yaa…
    Dampak jangka panjang yang tentu sangat dihindari dan tidak diinginkan.

    Balas
  • Ya ampun, ada-ada saja ya zaman sekarang bahkan isi galon pun dipalsukan padahal kita beli air galon itu harapannya bisa minum air bersih yang sehat dan segar 🙁

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *