Bakpia Soemadigdo, Inovasi Kekinian Bakpia Yogya
Selain makan gudeg, wisata kuliner di kota pelajar, Yogyakarta tidak bisa dipisahkan dari kue khas bernama bakpia. Makanan ringan yang terkenal sejak dahulu ini berbentuk bulat kecil berdiameter kira-kira 3 cm dan rasanya manis. Aslinya, bakpia berisi kacang hijau (yang telah dikupas sebelumnya sehingga dapat menghasilkan isi bakpia berwarna putih kekuningan). Seiring perkembangan zaman dan untuk dapat bersaing dalam geliat bisnis kuliner, di Yogyakarta banyak toko bakpia yang menawarkan varian rasa “kekinian” untuk isi bakpianya sehingga dapat menarik konsumen.
Salah satu produsen bakpia yang kreatif ini mengusung merek Bakpia Soemadigdo yang tokonya berlokasi di Jl. Ireda (samping Purawisata), Yogyakarta. Di lokasi ini, calon pembeli diizinkan untuk mencicipi tester bakpia aneka rasa sebelum memutuskan membelinya.
Bakpia Soemadigdo mengemas bakpia sebanyak 15 buah per dus berukuran 12 cm x 10 cm x 5 cm. Label halal MUI telah disandang produk ini sehingga lebih meyakinkan pembeli bahwa bahan dan proses pembuatan bakpia ini halal. Kemasan dusnya dicetak dominan warna merah marun dan krem, serta tertulis 3rd anniversary di pojok kanan atasnya yang menunjukkan usianya. Dengan tagline “Pilih Roso Pilih Soemadigdo” bakpia ini menyatakan akan terus berinovasi terhadap rasa (baca tulisan di boks.. hehe). Varian rasa yang ada sekarang adalah Kacang Hijau, Kumbu Hitam, Cappuccino, Green Tea, Susu, Coklat, Keju. Kebetulan saya dibawakan suami oleh-oleh Yogya ini rasa keju dan cappucino. Yuk kita cobain!
Untuk varian rasa keju, dibanderol Rp28 ribu per dus isi 15 buah bakpia. Ukuran bakpianya tidak standar, ada yang besar, ada yang kecil. Tekstur kulit lapisan bakpia cenderung kering, keras, tipis. Sedangkan isinya tebal, keras, padat, terasa manis, gurih, dan berwarna kuning seperti keju tapi tidak terasa kejunya.
Bakpia Soemadigdo varian rasa cappuccino, dihargai Rp35 ribu per dusnya. Bentuk dan ukurannya sama seperti varian keju, besar kecil tidak seragam. Bedanya, tekstur kulit bakpia rasa cappucino ini terasa lembut, tipis, dan halus. Isiannya tebal, padat, halus, lembut, manis, dan terasa kopi meskipun warnanya mirip isi varian kacang hijau. Bakpia rasa baru ini lebih menggoda dari pada rasa keju yang sudah banyak dijual merek lainnya.
Secara umum Bakpia Soemadigdo ini cukup oke sebagai camilan. Hadirnya berbagai varian rasa, terutama rasa cappucino, makin asyik dinikmati saat santai bersama kopi atau teh.
-Nad-